Pushbike Sangatta Dibentuk Budayakan Anak Olah Raga Sepeda Ketimbang Main Handphone

  • Bagikan

CNBTV.CO, KUTIM – Sah terbentuk komunitas baru yakni Pushbike Sangatta yang dilaunching oleh Ketua ISSI Kutai Timur (Kutim) Andi Palasangi bersama H Rudi Hartono Ketua Umum KONI Kutai Timur (Kutim) di Polder.

Perlu diketahui, Pushbike Sangatta ini merupakan olahraga untuk anak-anak yang berusia 1 tahun setengah sampai umur 8 tahun. Adapun tujuan dari pada dibentuknya komunitas Pushbike Sangatta ini yaitu, agar menjadi daya tarik anak-anak untuk berolahraga dan mengurangi bermain handphone.

Pelatih sekaligus pendiri Push Bike Sangatta saat diwawancarai terpisah, Rabu (29/11/2023) mengatakan dalam waktu dekat akan mengadakan lomba, ” Kami sudah mengadakan pertemuan dengan orangtua dan pengurus Push Bike Sanggata, dalam waktu dekat ini kami akan mengadakan lomba jika tak ada halangan rencana lomba ini akan diadakan dibulan Desember mendatang bertempat di Gor Bela Diri Sangatta” terang Sugi.

Selanjutnya Sugi menegaskan, ” Sebenarnya sudah beberapa bulan anak-anak mengikuti lomba Push Bike yang di adakan di kota Samarinda, Tenggarong, dan Balikpapan. Kami mencoba mengadakan di kota Sangatta dengan tujuan mencari bibit-bibit anak-anak yang mencintai olahraga sepada untuk kita bina kedepannya menjadi atlet dalam cabang olahraga sepada ” tutupnya.(adv/diskominfo staper kutim)

banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *