DPRD Berharap Kelangkaan Minyak Goreng Tidak Sampai Bulan Ramadhan

  • Bagikan

CNBTV.CO.ID

BALIKPAPAN – Kelangkaan minyak goreng masih terjadi di banyak tempat sehingga banyak masyarakat harus antre untuk membeli walau pemerintah sudah mengeluarkan beberapa aturan untuk menstabilkan harga dan pasokan sejak Januari lalu.

Untuk itu anggota DPRD Balikpapan menyoroti kinerja Dinas Perdagangan Kota dinilainya lambat dalam mengantisipasi masalah kelangkaan minyak goreng di Kota Balikpapan.

Anggota DPRD Kota Balikpapan Parlindungan Sihotang, dengan melihat dengan situasi yang terjadi diperkirakan bahwa kondisi tidak akan terus berlanjut hingga memasuki bulan suci Ramadhan.

Walaupun dinilai sedikit terlambat, oleh karenanya Dinas Perdagangan sudah melakukan sejumlah upaya diantaranya sidak dengan sejumlah distributor untuk memastikan ketersediaan stok minyak goreng.

“Kalau situasi seperti ini terus kita mau nggak mau harus membuat sistem yang bisa membuat situasi ini menjadi normal kembali,” kata Parlindungan kepada awak media di Kantor DPRD Kota Balikpapan, pada Jumat (18/3/2022).

Dia juga menyampaikan, dari hasil pemeriksaan dalam sidak tersebut, hanya ada satu merek saja yang ditemukan supply-nya berkurang yakni merek Sunco.

“Sebenarnya tidak ada kekhawatiran bagi masyarakat akan terjadi kelangkaan minyak goreng. Yang penting kita jangan panik,” ujar politisi Partai Nasdem tersebut.

Berharap kepada Pemerintah Kota agar segara bisa memberikan keyakinan kepada masyarakat bahwa stok minyak goreng ini ada, agar tidak ada lagi kepanikan di masyarakat. Dan melakukan penetrasi ke pasar dan warung, untuk memastikan ketersediaan minyak goreng. (*)

banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *