Pemkot Balikpapan Ikut Andil di Kaltim Expo 2023, Momentum Tampilkan Wajah Ibukota Nusantara

  • Bagikan

CNBTV.CO.ID – Balikpapan – Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan ikut andil dalam gelaran Kaltim Expo yang digelar Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur di Sarinah, Jakarta pada 23-25 Juni 2023 lalu.

Pameran ini bertujuan untuk mempromosikan potensi Kalimantan Timur kepada masyarakat di luar daerah.
Kepala Dinas Koperasi UMKM dan Perindustrian (DKUMKMP) Kota Balikpapan, Heruressandy Setia Kesuma menerangkan bahwa kegiatan tersebut merupakan program rutin Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim).

“Jadi ada expo dan gelaran karya seni budaya dari masing-masing daerah di Kaltim. Kami fashion show dan berkesempatan menunjukkan busana khas Balikpapan,” terang Heruressandy, Kamis (6/7/2023).

Dalam pameran tersebut Balikpapan menampilkan kerajinan khas antara lain, Batik Kelubut, Arnesta, dan DNL. Seluruh peraga busana-busana tersebut merupakan binaan Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kota Balikpapan.

“Jadi kegiatan ini kolaborasi DKUMKMP, Disporapar, dan Dinas Perdagangan. Juga melibatkan Dekranasda Kota Balikpapan,” sambungnya.

Kegiatan serupa rencananya akan kembali dilaksanakan pada Oktober atau November mendatang di Taman Mini Indonesia Indah (TMII) di Jakarta.

“Berdasarkan arahan ibu Sekda Provinsi, tahun depan akan diselenggarakan di Balikpapan,” tuturnya.
Selama ini kegiatan expo digelar di luar Kaltim, untuk mendekatkan ke khalayak ramai yang belum sempat datang ke Kaltim. Namun demikian, kota Balikpapan berpeluang ditunjuk sebagai kota pelaksana Kaltim Expo 2024 mendatang.

“Makanya ditunjuk Sarinah yang kini memang sudah jadi tempat kerajinan dan UMKM memamerkan produk mereka,” kata dia.

Sarinah, tempat penyelenggaran Kaltim Expo kini semakin menarik, sehingga dianggap cocok untuk kegiatan tersebut. Menurutnya, pada pelaksanaan Kaltim Expo Juni lalu banyak wisatawan luar negeri juga yang berkunjung dan membeli produk UMKM Kaltim.

“Yang paling laris ada makanan olahan seperti amplang, wedang jahe, dan manik-manik. Banyak terjual. Banyak hasil UMKM yang kami bawa dan disenangi di sana,” tuturnya.

Kaltim Expo tahun ini, menurut dia, menjadi momentum tepat bagi Kaltim, khususnya Kota Balikpapan untuk menunjukkan wajah Ibu Kota Negara Nusantara.

“Semoga nanti saat dilaksanakan di Balikpapan tahun depan, mereka mau datang ke Balikpapan. Karena tidak lagi digelar di luar daerah, tapi kita-kita sendiri,” harap Heruressandy.

Selain Balikpapan, gelaran Kaltim Expo diikuti peserta dari kabupaten/kota lainnya di Kaltim. Katanya, kegiatan ini selalu berhasil menarik pengunjung, bahkan dari kedutaan besar negara luar di Jakarta.

“Kemarin Sekjen Dubes Kamboja datang. Di TMII tahun 2022 lalu juga hampir semua duta besar datang,” demikian dia.

banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *