Najib Dorong Pemerintah Susun Strategi Jangka Panjang Atasi Krisis Air Bersih di Balikpapan

  • Bagikan

CNBTV.CO.ID – BALIKPAPAN – Anggota DPRD Kota Balikpapan, Muhammad Najib menyoroti serius persoalan air bersih yang hingga kini masih menjadi keluhan utama masyarakat, khususnya di wilayah Balikpapan Utara.

Dalam kegiatan reses yang digelar di RT 6 Kelurahan Gunung Samarinda Baru, Najib mendengarkan langsung aspirasi warga terkait krisis air, jalan lingkungan rusak, serta minimnya penerangan jalan umum (PJU).

Menurut Najib, persoalan tersebut bukan hal baru, melainkan masalah klasik yang terus berulang karena belum ada solusi menyeluruh dari pemerintah daerah.

“Setiap kali turun ke lapangan, keluhannya sama. Air bersih sulit, jalan rusak, dan penerangan minim. Ini kebutuhan dasar yang semestinya bisa segera dipenuhi,” ucap Najib kepada awak media, Rabu (29/10/2025).

Ia menilai bahwa krisis air bersih merupakan masalah paling krusial, karena berkaitan langsung dengan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat. Akar persoalan, kata Najib, terletak pada keterbatasan pasokan air baku serta jaringan distribusi PDAM yang belum merata ke seluruh kawasan permukiman.

“Masalah ini sudah bertahun-tahun terjadi. Pemerintah perlu membuat strategi yang komprehensif, bukan sekadar perbaikan sementara. Harus ada rencana jangka pendek, menengah, dan panjang,” tegas Najib.

Dalam kesempatan itu, ia memaparkan sejumlah solusi konkret. Untuk jangka pendek, ia mengusulkan pembangunan sumur bor di fasilitas umum dan sosial agar warga memiliki alternatif sumber air selain PDAM.

“Di sisi lain, pemerintah juga perlu melakukan peremajaan jaringan pipa induk serta memperluas cakupan distribusi air bersih sebagai langkah jangka menengah,” imbuhnya.

Sementara untuk jangka panjang, ia mendorong pemerintah membangun sistem penampungan air hujan dan sumur resapan di area pemukiman guna menjaga ketersediaan air baku.

“Kami harus menyiapkan cadangan air mulai sekarang. Kalau tidak, lima tahun ke depan krisis ini akan terulang lagi,” paparnya.

Selain fokus pada air bersih, dirinya juga menampung aspirasi warga terkait perbaikan jalan lingkungan dan penambahan lampu penerangan jalan umum. Permasalahan ini dinilai penting untuk meningkatkan kenyamanan dan keamanan masyarakat setempat.

Najib memastikan seluruh aspirasi warga akan dibawa ke rapat bersama pemerintah kota dan dinas teknis terkait.

“DPRD tidak hanya menampung keluhan, tetapi juga memastikan ada tindak lanjut nyata di lapangan. Aspirasi warga harus diwujudkan,” tutupnya.

banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *