Perihal Nakes Balikpapan, Ini Tanggapan Dinas Kesehatan Balikpapan

  • Bagikan

CNBTV.CO.ID – BALIKPAPAN, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Balikpapan Andi Sri Juliarti mengklaim, ketersediaan tenaga kesehatan (Nakes) di Kota Balikpapan sudah sangat mencukupi, hanya saja untuk distribusinya yang masih terkendala sehingga dianggap belum merata.

“Kalau kondisi Nakes secara jumlah sebenarnya mencukupi. Tetapi distribusinya itu yang masalah, ada di Rumah Sakit satu cukup, tetapi untuk di Rumah Sakit satunya masih kurang,” ucap Dio sapaan akrabnya kepada awak media, Senin (27/11/2023).

Meski bisa dikatakan mencukupi, Dio sapaan akrabnya menjelaskan, bahwa ketercukupannya itu hanya pada standar pelayanan minimal saja. Contoh di Puskesmas itu butuh 9 tenaga kesehatan, 9 jenis tenaga itu ada tetapu jumlahnya itu hanya satu-satu, sedangkan jumlah warganya sangat banyak.

“Seperti di Puskesmas Sepinggan yang membawahi tiga wilayah antaranya Kelurahan Sepinggan, Kelurahan Sepinggan Raya dan kelurahan Sepinggan Baru, jadi memang tidak merata,” akunya.

Meski begitu, dikatakannya, kalau melihat secara jenis tenaga sudah sangat mencukupi, tetapi jumlahnya untuk pelayanan masyarakat belum bisa mengakomodir semua warga.

Sehingga perlu dilakukan penambahan tenaga, salah satunya lewat jalur PPPK, lewat perpindahan wilayah kerja dan juga bantuan dari dokter-dokter intensif yang penempatannya di Kota Balikpapan.

“Hal ini dilakukan untuk meningkatakan pelayanan di setiap rumah sakit maupun puskesmas bisa lebih maksimal lagi,” paparnya.

Dirinya sangat berharap penambahan Nakes di Balikpapan bisa segera terealisasi, sehingga pelayanan untuk masyarakat Balikpapan juga bisa dimaksimalkan.

Karena menurutnya, jumlah pendudukan di Balikpapan setiap tahun pasti akan mengalami peningkatan yang signifikan, ditambah Balikpapan akan menjadi penyangga Ibu kota Negara (IKN) Nusantara.

“Saat ini saja penambahan pendudukan sudah kami bias rasakan, maka itu perlu segera penambahan Nakes,” harapannya.

banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *